Ini Halaman Web Pertama di Dunia

Penghujung bulan April menjadi hari yang istimewa dalam perjalanan teknologi komunikasi. Ya, tanggal 30 April merupakan tonggak penting da...


Penghujung bulan April menjadi hari yang istimewa dalam perjalanan teknologi komunikasi. Ya, tanggal 30 April merupakan tonggak penting dalam sejarah pengembangan komunikasi global. Pada tanggal itu, untuk pertama kalinya domain World Wide Web (www) menjadi domain publik.

Siapa yang menampilkan halaman Web untuk pertama kalinya? Ialah CERN, Organisasi Eropa untuk Riset Nuklir, diketahui institusi pertama yang memperkenalkan domain WWW agar bisa diakses untuk semua orang di penjuru dunia secara bebas, tanpa royalti.

The Verge melansir, 1 Mei 2013, lembaga riset yang berbasis di Swiss itu tercatat sebagai penampil pertama halaman Web pada 30 April 1993, tepat 20 tahun silam.

Sebagai penanda sejarah itu, tim CERN memulai proyek baru. Yakni menghidupkan kembali situs Web pertama pada URL aslinya.

Sebuah salinan halaman web sederhana CERN keluaran 1992, sebelumnya sudah tersedia pada server W3C. Tapi, kini halaman Web asli itu kembali dengan lokasi asli.

Dilansir laman info.cern.ch, Web milik CERN itu dikembangkan fisikawan Inggris, Tim Berners-Lee pada 1989 dengan nama proyek World Wide Web.

Proyek itu awalnya dipahami dan dikembangkan untuk memenuhi permintaan berbagi informasi antara fisikawan universitas dan lembaga riset seluruh dunia.

"Menurut riset bisnis dan pendidikan, Web ini telah membentuk kembali cara kita berkomunikasi, bekerja, berinovasi dan hidup. Web adalah contoh tepat manfaat dari penelitian tentang kemanusiaan," kata Rolf Heuer, Direktur Jenderal CERN.

Situs Web pertama didedikasikan untuk proyek World Wide Web dan diselenggarakan pada komputer NeXT milik Berners-Lee.

Bisa dibayangkan, bagaimana wujud Website saat itu. Website ini menggambarkan fitur dasar dari Web, yaitu bagaimana untuk mengakses dokumen orang lain dan bagaimana menyiapkan server secara mandiri.



Hasil tangkap gambar laman browser orisinal NeXT pada tahun 1993. (CERN)

Sayangnya, meskipun mesin NeXT saat ini masih berada di CERN, situs Web pertama di dunia tidak lagi online di alamat aslinya.

Langkah pengembalian situs itu juga sekaligus sebagai upaya CERN melestarikan semua aset digitalnya yang berhubungan dengan kelahiran Web pertama di dunia.

Arsip itu akan dimasukkan ke laman info.cern.cn agar menjadi sejarah bagi generasi di masa depan.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang proyek WWW dan situs Web pertama, Anda bisa mengunjungi http://first-website.web.cern.ch.

COMMENTS

Nama

a,2,artis,10,Balikpapan,1,Bandar kampung,4,Bangkinang,2,Batam,1,Belfast Inggris,1,bengkalis,2,berita,219,bisnis,10,bola,7,Cianjur,1,Copyright,1,dumai,195,Duri,1,entertainment,8,hot,12,hotel,6,Indra giri hulu,1,info,6,INHIL,1,Jakarta,27,Jogjakarta,1,Kabupaten meranti,2,Kalbar,1,Kalimantan barat,2,Kaltim,1,Kampar,16,Kandis,11,kesehatan,6,komputer,1,korsel,1,kriminal,7,Kuansing,10,kuliner,1,Labuhan batu,1,Lampung,5,laptop,1,lowongan,13,Malaysia,1,Mandau,1,Medan,7,Meranti,6,Metro lampung,2,minang,1,motivasi,26,nasional,16,netbook,1,notebook,1,olahraga,2,Padang,1,Pasang kayu,5,Pekan baru,141,pekanbaru,166,pendidikan,7,penginapan,3,politik,11,Redaksi,1,riau,32,rohil,8,rohul,2,Rokan hilir,1,Rokan hulu,1,senibudaya,1,Siak,19,Siak hulu,1,siber,1,Sidoarjo,1,Sumut,3,Tambang,1,Tapung hilir,1,teknologi,4,tokoh,3,Tulang bawang,1,Umkm,2,unik,5,video,7,wisata,9,Yogyakarta,1,
ltr
item
detik dumai: Ini Halaman Web Pertama di Dunia
Ini Halaman Web Pertama di Dunia
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjW5IepTMOmhb6k9BYsJLNgF4-DYtezzu1nIaS2Lrwc1Fp9AnrLvrI-w-uTbrG2o0XQmiXj7TR4wsQ5LuTfzT-3ZlUnGiB5_4QF0QRT_h9swWGJGY_5fSpvsc3ORt6eHk6NjO__0Dme_ok/s320/113981_world-wide-web_663_382.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjW5IepTMOmhb6k9BYsJLNgF4-DYtezzu1nIaS2Lrwc1Fp9AnrLvrI-w-uTbrG2o0XQmiXj7TR4wsQ5LuTfzT-3ZlUnGiB5_4QF0QRT_h9swWGJGY_5fSpvsc3ORt6eHk6NjO__0Dme_ok/s72-c/113981_world-wide-web_663_382.jpg
detik dumai
https://www.detikdumai.com/2013/05/ini-halaman-web-pertama-di-dunia.html
https://www.detikdumai.com/
https://www.detikdumai.com/
https://www.detikdumai.com/2013/05/ini-halaman-web-pertama-di-dunia.html
true
8239895284894578753
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content